29.6 C
Bogor
Wednesday, April 24, 2024

Buy now

spot_img

Rumah Ratu, Bukan Sekedar Cari Customer

Bogor | Jurnal Inspirasi

Tampil cantik telah menjadi kebutuhan kaum hawa dan telah menjadi gaya hidup yang tak bisa dipisahkan dalam keseharian. Untuk memenuhi itu semua, Rumah Ratu Beauty Bar hadir di Kota Bogor, tepatnya di Jalan Achmad Adnawijaya No.69 menempati Ruko Bogota lantai 3. Tak seperti kebanyakan beauty bar, Rumah Ratu bukan asal cari customer atau konsumen semata. Pengerjaan profesional, bahan premium, namun harga  masih terbilang kompetitif.

“Kami senang lihat wanita itu tampil cantik dan kami punya mutu dan aman,” ujar Owner Rumah Ratu Beauty Bar, Ratu Triavony Irawan kepada Jurnal Bogor usai launching, Jumat (5/2).

Rumah Ratu Beauty Bar mengerjakan services menu Eyelash Extension, Waxing&Threading dan Nail Art. Tak hanya itu, guna memenuhi kebutuhan customer di masa pandemi Covid-19 ini, Rumah Ratu Beauty Bar membuka kursus dan home service. “Khusus untuk kursus, kami harapkan agar ada banyak perempuan bisa mandiri yang nantinya juga bisa cari pekerjaan sampingan di rumahnya masing-masing. Intinya kami berbagi pengalaman dan materi kursus pun aplikatif,” jelas Ratu.

Diakuinya, Rumah Ratu Beauty Bar menyasar konsumen ibu-ibu muda, mahasiswi dan remaja putri. Sedangkan alasan harga yang kompetitif, meskipun memakai bahan premium karena untuk memberikan keamanan dan kenyamanan. Ratu juga menyarankan agar kaum hawa tidak asal pakai atau pasang meskipun merasa telah mempelajari sendiri tutorial di Youtube.

“Karena ada banyak kasus misalnya, pasang bulu mata bukan ditempat yang semestinya dan bisa membahayakan bisa iritasi karena pengetahuannya yang kurang. Makanya lebih baik ikuti kursus yang kami buka sekarang ini,” kata Ratu.

Mengenai perjalanan Rumah Ratu Beauty Bar sendiri, Ratu menceritakan karena kesukaannya. Di rumahnya kerap dijadikan basecamp teman-temannya. “Dulu pernah buka juga di Ciampea, termasuk di Jakarta, Surabaya dan artis juga, namun konsepnya yang mengalami perubahan seperti dulu pernah ada konsep Spa. Nah, sekarang lebih ke beauty bar, kursus dan home servise,” tandasnya.

** Asep Saepudin Sayyev

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles