31.4 C
Bogor
Friday, March 29, 2024

Buy now

spot_img

Dijaga Satpol PP, Bukit Alas Bandawasa Ditutup

Cigombong | Jurnal Inspirasi

Bukit Alas Bandawasa di Kampung Palalangon, Desa Pasir Jaya, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, mendadak viral setelah beredar foto di media sosial banyaknya pendaki yang memasang tenda di lokasi tersebut ditengah pandemi Covid-19.

Menanggapi hal ini, Plt Camat Cigombong, Asep Achadiat Sudrajat mengaku prihatin banyaknya wisatawan yang berkunjung ke Bukit Alas Bandawasa di wilayahnya. Padahal, di Kabupaten Bogor ini masih memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga 4 Juni 2020 mendatang.

Namun begitu, kata dia, setelah tak lama beradar foto tersebut di media social, pihaknya langsung memerintahkan petugas Pol-PP Kecamatan Cigombong berkoordinasi dengan Mupsika untuk mengecek langsung terkait beredarnya foto tersebut.  ”Dan benar banyak pengunjung memasang tenda di lokasi itu,” ujarnya kepada wartawan.

Dari hasil cek lokasi dan melakukan teguran kepada pihak pengelola, lanjut dia, pengelola mengaku baru mengetahui banyaknya pendaki yang memasang tenda tersebut sekitar pukul 12.00 WIB siang pada hari Sabtu (31/05). Alasan ekonomi menjadi dalih pengelola membuka kembali lokasi yang baru berdiri empat bulan lalu ini.

 “Ya katanya saat ditegur, pengelola beralasan kasihan karyawan yang harus digaji, maka terpaksa buka kembali. Sebelumnya, Bukit Alas Bandawasa ini sudah tutup hampir dua bulan. Baru kemarin di buka kembali karena ekonomi,” tutur Asep

Sementara, pihak Muspika baru mengetahui itu sekitar pukul 02.00 WIB setelah foto tersebut beredar di Medsos. Tak lama, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Muspika untuk melakukan tindakan atas kejadian itu. “Dan hari itu juga, Muspika langsung meluncur ke lokasi dan membubarkan para pengunjung itu secara bertahap,” ungkapnya.

Saat ini, sambung Plt Camat Cigombong, lokasi Bukit Alas Bandawasa sudah ditutup dan dilakukan penjagaan oleh anggota Satpol PP kecamatan. “Kami juga sudah memasang spanduk di lokasi pintu masuk Bukit Alas Bandawasa dengan penjagaan ketat anggota Satpol PP,” jelasnya.

Asep Achadiat Sudrajat menjelaskan, penjagaan mulai diberlakukan sejak hari ini, Selasa (02/06) di pintu masuk Bukit Alas Bandawasa oleh Satpol PP kecamatan. Penjagaan ini untuk menghindari terjadinya kunjungan wisatawan seperti sebelumnya.

“Penutupan lokasi camping Bukit Alas Bandawasa ini belum diketahui sampai kapan. Lokasi tersebut akan di buka setelah pemerintah memberikan sinyal bagi pelaku usaha untuk bisa menjalankan aktifitasnya kembali,” tegasnya.

Sementara, pengelola Bukit Alas Bandawasa, Jono menegaskan bahwa lokasi ini sudah dinyatakan tutup kembali sampai adanya keputusan pemerintah.  ”Kami tutup sampai batas waktu yang belum biasa ditentukan,” tukasnya.

** Dede Suhendar

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles