25.6 C
Bogor
Wednesday, April 24, 2024

Buy now

spot_img

Haru, Suasana Pelepasan Heri Suliyanto

Ciawi | Jurnal Inspirasi

Suasana haru mengiringi pelepasan Kepala Pusat Pelatihan Manajemen dan Kepemimpinan Pertanian (PPMKP) Heri Suliyanto yang habis masa jabatannya setelah mengabdi empat tahun sejak Maret 2016. Pelepasan dilakukan secara daring diikuti seluruh pegawai, Kamis (30/4).

Dalam sambutannya, Heri mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh Pegawai yang telah mendukungnya ketika menjabat sebagai Kepala di PPMKP.

Ia mengungkapkan banyak hal yang membuatnya sangat terkesan dengan prestasi yang diukir PPMKP selama kepemimpinannya. Diantaranya reformasi yang dilakukan koperasi pegawai Agrohumaniora, lahirnya Jurnal AgriWidya ajang penerbitan kajian dan hasil penelitian mengenai dunia pertanian secara luas dan pengembangan SDM dibidang pelatihan yang digagas WI PPMKP, dan diperolehnya akreditasi A untuk Perpustakaan PPMKP.

“ Selama kurun waktu empat tahun saya disini, tentu banyak moment – moment yang saya yakin sebagai manusia biasa, dalam interaksi kita tidak semuanya manis, namun Banyak hal yang membuat saya terkesan dengan prestasi dan pengalaman – pengalaman saya memimpin selama empat tahun di PPMKP. Semua prestasi itu tak bisa saya lakukan sendiri, melainkan dengan dukungan semua pegawai di PPMKP, untuk itu saya mengucapkan terimakasih, “ ujarnya.

Sementara itu dalam sambutannya Rita Setiawati Kepala Bagian Umum juga mengucapkan terimakasih untuk Kapus yang sudah memberikan warna baru di PPMKP. Heri yang selanjutnya menjalani tugas sebagai fungsional dosen di Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) di Serpong didoakan tetap sehat dan lebih sukses.

“ Kami sangat berterima kasih dan memberi apresiasi yang tinggi kepada bapak yang telah menjalankan tugas serta pengabdiannya dengan luar biasa selama empat tahun menjabat Kapus, memimpin kami dan memberi banyak perubahan kearah yang lebih baik, semoga ini bisa terus ditingkatkan dengan motivasi dan inspirasi yang bapak berikan untuk kami, “ ujar Rita..

Suasana semakin mengharukan saat ditayangkannya video Selayang Pandang Kapus PMKP berkegiatan di PPMKP, kesan – kesan pegawai dan video Persembahan dari kami yang berisi ucapan dan do’a.
Selamat berpisah pak, semoga sukses ditempat yang baru, walau bapak tak lagi memimpin, tapi inspirasi, motivasi, semangat untuk PPMKP jaya akan selalu terpatri dalam dada kami untuk mendukung dan mewujudkan Pertanian Mandiri, Maju dan Modern, sesuai harapan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). Pertanian yang maju dipastikan menjadikan sektor yang menyediakan pangan menjadi tidak tertinggal, sehingga tidak hanya menyediakan pangan untuk rakyat Indonesia namun mengekspor untuk menghidupi masyarakat dunia.

Begitupun Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi yang mengharapkan seluruh elemen mulai petani, penyuluh pertanian, stakeholder terkait untuk mensukseskan 3 fokus utama yakni penyediaan pangan, Kesejahteraan petani dan Peningkatkan ekspor.

** RG/PPMKP

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles